DPC PKB SBD Buka Pendaftaran Penjaringan Bakal Calon Bupati SBD, Tobias Dowa Lelu; Terbuka Untuk Umum

waktu baca 3 minutes
Rabu, 24 Apr 2024 07:42 0 317 Times NTT

TIMES Nusa Tenggara Timur | Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sumba Barat Daya (SBD), resmi membuka pendaftaran penjaringan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati SBD periode 2024-2029.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB, Tobias Dowa Lelu menjelaskan bahwa berdasarkan hasil rapat bersama dengan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Nusa Tenggara Timur (NTT) telah disepakati bahwa DPC PKB SBD membuka pendaftaran sejak tanggal 23 April sd 07 Mei 2024, bertempat di secretariat PKB SBD Jln. Wanno Nu’u, Dusun 1, Desa Kalena Wanno, Kecamatan Kota Tambolaka, Kabupaten SBD.

Tobias Dowa Lelu menjelaskan bahwa PKB SBD membuka pendaftaran dan terbuka untuk umum. Ia menegaskan bahwa PKB mempunyai mekanisme dan tahapan penentuan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati SBD sehingga tidak ada perlakuan khusus kepada kader partai maupun non-kader PKB.

Ia mengaku bahwa penjaringan bakal calon Bupati maupun bakal calon wakil Bupati harus melalui pendaftaran dan survei yang dilakukan oleh DPP PKB. Apabila nama-nama yang telah mendaftarkan diri lolos seleksi administrasi maka berkas administrasi akan di proses oleh DPC PKB ke tingkat DPW NTT dan selanjutnya ke DPP PKB di Jakarta.

Sementara secara khusus di panitia deks Pilkada PKB SBD telah menentukan mekanisme khusus yaitu sebelum mendaftar setiap bakal calon Bupati dan bakal calon wakil Bupati untuk menghubungi panitia lewat via telepon maupun via WA untuk memberitahukan rencana pendaftaran agar panitia dapat mengatur waktu sehingga kandidat tidak bersamaan dengan calon kandidat lainnya.

Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Tobias Dowa Lelu saat memberikan pernyataan pers pembukaan pendaftaran penjaringan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati SBD periode 2024-2029. Tobias Dowa Lelu didampingi sejumlah kader PKB dan ketua deks pilkada tahun 2024. Foto: TIMES Nusa Tenggara Timur.

Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Tobias Dowa Lelu saat memberikan pernyataan pers pembukaan pendaftaran penjaringan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati SBD periode 2024-2029. Tobias Dowa Lelu didampingi sejumlah kader PKB dan ketua deks pilkada tahun 2024. Foto: TIMES Nusa Tenggara Timur.

Selain itu setiap bakal calon harus mengisi daftar hadir  dan menyerahkan biaya pendaftaran sebesar Rp. 20.000.000,- kepada panitia deks pilkada sebagai syarat untuk memperoleh formulir pendaftaran. Apabila telah memperoleh formulir pendaftaran maka kandidat dipersilahkan untuk melengkapi seluruh persyaratan administrasi selama tiga hari kerja lalu dikembalikan kepada deks pilkada PKB SBD untuk diverifikasi dan selanjutnya akan direkomendasikan ke DPP PKB jika memenuhi syarat.

Baca Juga  Fransiskus Marthin Adi Lalo Ucapkan Terima Kasih Kepada Pendahulu Yang Meletakkan Dasar Tata Kelola Pemerintahan

“kami membuka pendaftaran dan terbuka untuk umum sehingga tidak ada prioritas khusus baik kader maupun non kader yang mendaftar kepada kami di deks Pilkada SBD” ujar Tobias Dowa Lelu.

Ketika disingung terkait dengan para kandidat yang sudah menghubungi untuk melakukan pendaftaran, ia mengaku telah dihubungi oleh sejumlah bakal calon bupati SBD periode 2024-2029.

Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Tobias Dowa Lelu saat memberikan pernyataan pers pembukaan pendaftaran penjaringan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati SBD periode 2024-2029. Tobias Dowa Lelu didampingi sejumlah kader PKB dan ketua deks pilkada tahun 2024. Foto: TIMES Nusa Tenggara Timur.

Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Tobias Dowa Lelu saat memberikan pernyataan pers pembukaan pendaftaran penjaringan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati SBD periode 2024-2029. Tobias Dowa Lelu didampingi sejumlah kader PKB dan ketua deks pilkada tahun 2024. Foto: TIMES Nusa Tenggara Timur.

“Sudah ada komunikasi dengan Partai Nasdem dalam hal ini ketua DPD Nasdem SBD, Markus Dairo Talu, selain itu Dominggus Damma, Soleman Lende Dappa, Marthen Kristian Taka, Aleks Rangga Pija, Yengo Tada Kawi dan Fredy Malo dan masih banyak lainnya, termasuk kader Partai” tambah Tobias Dowa Lelu.

Baca Juga  Pulau Sumba Sudah Dihuni Manusia Setidaknya Sejak 2.800 Tahun Lalu
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten apapun tanpa seizin redaksi TIMES NTT.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA