Tambolaka, TIMESNTT.COM — Pemerintah Kabupaten Sumba Barat Daya membuka kegiatan Diseminasi Akhir Proyek PAUD Holistik Integratif (PAUD HI), yang ditandai dengan pembacaan sambutan Wakil Bupati oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan.
Dalam sambutan tersebut, Wakil Bupati Dominikus A.R. Kaka menekankan pentingnya PAUD HI.
“Pengembangan anak usia dini secara holistik integratif merupakan investasi paling strategis bagi masa depan bangsa,” ujarnya.
Kegiatan di Aula Hotel Sinar Tambolaka itu juga menjadi ajang serah terima pengurus Gugus Tugas PAUD HI yang baru. Gugus tugas tersebut, menurut pemerintah, berperan sentral dalam memastikan keberlanjutan delapan layanan esensial PAUD HI.
| Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten apapun tanpa seizin redaksi TIMES NTT. |
|
Tidak ada komentar