Tambolaka, TIMESNTT.COM — Wakil Bupati Sumba Barat Daya, Dominikus A.R. Kaka, memimpin apel gabungan pemerintah daerah yang dihadiri ASN dan tenaga kontrak. Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan sejumlah arahan prioritas, termasuk dukungan kepada tim Persada SBD yang berlaga di ETMC Ende.
“Dukung terus Persada SBD agar lolos ke babak berikutnya,” tegasnya.
Selain itu, Wabup mengingatkan potensi peningkatan kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) pada musim hujan. Ia meneruskan imbauan RSUD Reda Bolo dan Dinas Kesehatan agar seluruh puskesmas meningkatkan kesiapsiagaan.
Dalam persiapan menyambut Natal, Wabup meminta OPD terkait memperkuat koordinasi untuk menyukseskan kegiatan wisata religi di Kabupaten SBD.***
| Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten apapun tanpa seizin redaksi TIMES NTT. |
|
Tidak ada komentar