WhatsApp Channel Banner

Bupati Sumba Barat Daya Hadiri High Level Meeting TIPD dan TP2D se-Sumba di Waikabubak

waktu baca 1 menit
Minggu, 30 Nov 2025 12:23 38 FBL

Waikabubak, TIMESNTT.COM — Bupati Sumba Barat Daya, Ratu Ngadu B. Wulla, ST menghadiri High Level Meeting Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TIPD) dan Tim Percepatan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2D) se-Sumba Tahun 2025 yang digelar di Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Kamis (23/10/2025).

Pertemuan tingkat tinggi ini mempertemukan para pemangku kepentingan dari empat kabupaten di Pulau Sumba untuk memperkuat stabilitas harga kebutuhan pokok serta mendorong percepatan digitalisasi layanan publik dan transaksi keuangan daerah.

Dalam forum tersebut, Bupati Ratu Ngadu B. Wulla menegaskan pentingnya kolaborasi antardaerah dalam menjaga inflasi tetap terkendali. “Stabilitas harga bukan hanya tanggung jawab satu kabupaten. Kita di Sumba harus bergerak bersama karena rantai pasok dan pergerakan komoditas saling terhubung,” ujar Bupati.

Baca Juga  Wakil Bupati SBD Buka Pelatihan Perbengkelan, Menjahit, dan Pertukangan bagi PPKS

Ia juga menyoroti percepatan digitalisasi sebagai bagian penting dari modernisasi tata kelola pemerintahan. “Digitalisasi adalah keniscayaan. TP2D hadir untuk memastikan bahwa pelayanan kepada masyarakat semakin cepat, transparan, dan akuntabel,” kata Ratu Wulla.

High Level Meeting TIPD dan TP2D se-Sumba ini menjadi ruang koordinasi strategis untuk memperkuat kesiapan daerah menghadapi gejolak harga pangan dan memperluas pemanfaatan teknologi dalam pelayanan publik. Pemerintah Kabupaten Sumba Barat Daya menyatakan komitmennya untuk terus bersinergi dengan pemerintah provinsi, Bank Indonesia, serta pemerintah kabupaten lainnya di Pulau Sumba.***

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten apapun tanpa seizin redaksi TIMES NTT.

FBL

Pemimpin Redaksi Times Nusa Tenggara Timur

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA

    Stop Copas!!