Tambolaka, TIMESNTT.COM – Menyambut Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) menggelar penyerahan bantuan hewan kurban di Lopo Rumah Jabatan Bupati, Kamis (5/6). Sebanyak delapan ekor sapi disalurkan kepada lima masjid penerima di wilayah SBD.
Bantuan ini berasal dari Presiden Republik Indonesia, Gubernur Nusa Tenggara Timur, serta Pemerintah Kabupaten SBD, sebagai bentuk sinergi lintas pemerintah dalam mendukung pelaksanaan ibadah kurban.
Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Bupati SBD, Ratu Ngadu Bonnu Wulla, S.T., didampingi Kepala Dinas Peternakan Provinsi NTT dan sejumlah pejabat daerah. Dalam sambutannya, Bupati menegaskan pentingnya nilai berbagi dalam perayaan Idul Adha. “Idul Adha bukan hanya tentang berkurban, tetapi juga tentang berbagi, keikhlasan, dan kepedulian. Pemerintah hadir untuk memastikan nilai-nilai itu terwujud dalam kehidupan masyarakat,” ujar Bupati.
Lima masjid yang menerima bantuan hewan kurban adalah Masjid Al-Falah Waitabula, Masjid Sahid Sulaiman Waikelo, Masjid Baiturrahim Katewel, Masjid Babussalam Pero, dan Masjid At-Taqwa Kori. Acara berlangsung dalam suasana khidmat dan kekeluargaan, menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung kegiatan keagamaan dan kesejahteraan umat Muslim di SBD.***
| Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten apapun tanpa seizin redaksi TIMES NTT. |
|
Tidak ada komentar