Kota Kupang, TIMESNTT.COM-Wali Kota Kupang dr Christian Widodo menekankan peran penting Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam mewujudkan perubahan yang lebih baik bagi Kota Kupang.
Ia meminta seluruh ASN untuk bekerja dengan dedikasi dan profesionalisme guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Kota ini butuh perubahan, dan perubahan itu harus dimulai dari kita semua. Saya berharap seluruh ASN memiliki komitmen yang kuat untuk bekerja demi kepentingan masyarakat,”
“Jangan hanya melihat jabatan sebagai rutinitas, tapi sebagai kesempatan untuk membuat perbedaan,” ujar dr. Christian Widodo saat memimpin Apel Perdana di depan Kantor Wali Kota Kupang, Senin 03 Maret 2025.
Christian juga menyoroti pentingnya komitmen dan konsistensi dalam menjalankan tugas pemerintahan.
“Komitmen adalah awal untuk memulai sebuah pekerjaan, tapi konsistensi yang akan memastikan kita menyelesaikannya. Tanpa komitmen, kita tidak bisa memulai sesuatu. Tanpa konsistensi, kita tidak akan bisa menyelesaikannya,” tegasnya.
Ketua DPW PSI NTT itu menyebut perubahan tidak bisa terjadi dalam semalam, melainkan melalui kerja keras, dedikasi, dan kekompakan dari semua pihak. Oleh karena itu, ia mengajak seluruh ASN dan masyarakat untuk bersinergi dalam membangun Kota Kupang.
“Kami tidak bisa bekerja sendiri. Kami butuh dukungan dari seluruh ASN dan masyarakat untuk bersama-sama membangun Kota Kupang menjadi lebih baik. Setiap kebijakan yang kami ambil akan selalu berorientasi pada kepentingan rakyat,” tambahnya.
Sementara, Wakil Wali Kota Kupang Serena Francis juga mengingatkan agar ASN bekerja dengan penuh tanggung jawab dan selalu mengutamakan kepentingan masyarakat.
“Kami ingin ASN menjadi contoh bagi masyarakat dalam hal disiplin, etos kerja, dan pelayanan. Jangan ada lagi keluhan tentang pelayanan yang lambat atau tidak maksimal. Ini saatnya kita bekerja dengan hati dan memberikan yang terbaik,” ujarnya.
Diketahui, Wali Kota Kupang dr. Christian Widodo bersama Wakil Wali Kota Kupang Serena Francis memimpin apel perdana sebagai kepala daerah Kota Kupang di halaman Kantor Wali Kota Kupang, Senin (3/3/2025).
Apel ini menjadi momen penting bagi kepemimpinan mereka untuk menegaskan visi dan arah pembangunan Kota Kupang dalam lima tahun ke depan.***
|
Tidak ada komentar