KPK Periksa Herman Hery Politisi PDIP Terkait Dugaan Korupsi Bansos

waktu baca 1 menit
Jumat, 26 Jul 2024 06:52 0 526 Ronis Natom

JAKARTA, TIMES Nusa Tenggara Timur| Anggota DPR RI Dapil NTT II Herman Hery diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jumat 26 Juli 2024 siang.

Herman Hery Adracanus diperiksa sebagai saksi dugaan korupsi bantuan sosial (Bansos) Bantuan Presiden atau Bansos Presiden.

“Pemeriksaan dilakukan di Gedung Merah Putih KPK,” kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika Sugiarto, mengutip Kompas.com.

Baca Juga  Kunjungan ke TTS, Wantimpres Agung Laksono Dapat Banyak Catatan

Selain itu, Tessa menyebutkan ada 3 saksi yang diperiksa hari ini yakni HHA dari pihak swasta, Direktur PT Integra Padma Advertindo FSH, dan NS dari pihak swasta.

Meski begitu, Tessa tidak mengungkap identitas ketiga saksi tersebut.

Kompas.com melalui sumbernya mengungkap bahwa HHA adalah Herman Hery, FSH merupakan Fera Sri Herawati, sedangkan NS adalah Narso.

Tessa belum mengungkap lebih jauh materi pemeriksaan yang akan didalami penyidik kepada Herman Hery dan saksi-saksi lainnya.

Baca Juga  Warga Kampung Baru di Waikabubak Rayakan Kunjungan Presiden Jokowi dengan Tarian Bersama

Jubir KPK Tessa hanya menyebut bahwa Herman dimintai keterangan untuk penyidikan tersangka IW. Beberapa hari terakhir , penyidik KPK menggeledah dua kediaman Herman Hery terkait kasus Bansos Covid-19 pengembangan dari perkara suap eks Menteri Sosial Juliari Peter Batubara.

Sebelumnya, pada Selasa (23/7/2024) penyidik menggeledah rumah Herman Hery di Depok, Jawa Barat.

Kemarin, Kamis (25/7/2024) penyidik menggeledah rumah Herman Hery di kawasan elite Pondok Indah, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.***

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten apapun tanpa seizin redaksi TIMES NTT.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA