TAMBOLAKA, TIMES Nusa Tenggara Timur| Pastor Paroki Santo Arnoldus Jansen Tambolaka, Pater Ferdy Ganti, SVD, menyampaikan himbauan kepada seluruh umat Katolik di wilayah paroki dan stasi menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sumba Barat Daya tahun 2024.
Pater Ferdy mengajak semua umat untuk menjaga situasi yang kondusif di daerah, baik menjelang, selama, maupun setelah pelaksanaan Pilkada.
“Hari ini, kita semua sebagai murid Kristus punya tanggung jawab besar untuk ikut serta menjaga perdamaian dan kondusivitas di daerah kita. Situasi yang aman dan damai sangat penting, tidak hanya demi kesuksesan Pilkada, tetapi juga untuk kehidupan masyarakat yang harmonis pasca-Pilkada,” ungkap Pater Ferdy.
Ia juga menegaskan bahwa umat Katolik harus berperan aktif dalam mewujudkan Pilkada yang damai, sesuai dengan semangat LODA WEEMARINGI, PADA WEEMALALA, yang berarti hidup rukun dan damai.
Pater Ferdy kemudian menyampaikan bahwa Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) telah merumuskan serangkaian himbauan yang perlu dibaca, ditindaklanjuti, dan disebarkan kepada seluruh umat. Beliau meminta agar himbauan tersebut dibacakan di setiap gereja paroki dan stasi pada Minggu, 22 September 2024.
“Himbauan dari FKUB ini sudah tersedia di kantor sekretariat Paroki Santo Arnoldus Jansen, dan saya berharap ketua stasi dan pembina umat segera mengambilnya untuk dibacakan pada perayaan Ekaristi di stasi masing-masing,” tambah Pater Ferdy.
Pater Ferdy menutup pesannya dengan ajakan untuk bersama-sama menciptakan suasana Pilkada yang damai dan penuh tanggung jawab demi kesejahteraan bersama.
“Kita harus menjadi agen perdamaian, tidak hanya di dalam lingkungan gereja tetapi juga di masyarakat luas. Marilah kita wujudkan Pilkada yang damai demi tercapainya harapan dan cita-cita kita untuk kehidupan yang rukun dan damai,” pungkasnya.
Dengan himbauan ini, umat Katolik di Paroki Santo Arnoldus Jansen diharapkan dapat menjadi teladan dalam menciptakan Pilkada yang damai dan mendukung penuh proses demokrasi di Kabupaten Sumba Barat Daya.***
|
Tidak ada komentar