KUPANG, TIMES Nusa Tenggara Timur| Dalam rangka merayakan HUT ke-23, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat NTT menggelar Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) yang dijadwalkan pada 15 September 2024. Acara ini juga akan diwarnai dengan doa bersama sebagai bentuk rasa syukur atas pencapaian Partai Demokrat yang berhasil memperoleh 7 kursi di DPRD NTT pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024.
Ketua Panitia HUT dan Rapimda Partai Demokrat NTT, Novembranus R. Rihi, SH, menyampaikan bahwa Rapimda kali ini akan dihadiri oleh jajaran pengurus DPD Partai Demokrat NTT, pengurus DPC dari 22 kabupaten/kota di NTT, serta anggota DPRD dari Fraksi Partai Demokrat di tingkat provinsi dan kabupaten/kota.
“Lebih spesial lagi, dalam Rapimda kali ini kami mengundang bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTT yang diusung Koalisi Partai Demokrat, yaitu Bapak Melki Laka Lena dan Bapak Johni Asadoma,” ungkap Novembranus R. Rihi, yang akrab disapa Novri, kepada wartawan di Kupang, Senin (9/9/2024).
Menurut Novri, tema yang diusung dalam Rapimda kali ini adalah “Konsolidasi: Penguatan dan Peneguhan Kapasitas Struktur Partai”.
Menurutnya, tema ini menggambarkan pentingnya memperkuat dan meneguhkan struktur partai mulai dari DPD, DPC, PAC, hingga ranting dan anak ranting.
Hal ini bertujuan agar seluruh elemen Partai Demokrat bersatu dalam satu tekad untuk memenangkan pasangan calon Gubernur NTT, Melki Laka Lena dan Johni Asadoma, serta calon bupati/walikota yang didukung koalisi Partai Demokrat.
“Penguatan dan peneguhan ini akan menjadi tekad bulat sebagai perjuangan kader Partai Demokrat bersama rakyat untuk memenangkan Pemilihan Gubernur dan Pemilihan Bupati/Walikota 2024, serta Pileg dan Pilpres 2029. Rapimda ini adalah titik awal menuju tujuan tersebut,” jelasnya.
Novri menambahkan bahwa Partai Demokrat NTT penuh percaya diri dalam meraih kemenangan pada Pemilihan Gubernur, Pilkada, serta Pemilu 2029.
“Demokrat pernah diberi kepercayaan oleh rakyat untuk memimpin negeri ini selama 10 tahun, dan kami yakin dapat mengulang kesuksesan itu,” katanya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Demokrat NTT, Leonardus Lelo, menekankan pentingnya refleksi dalam Rapimda kali ini untuk mengevaluasi arah perjuangan Partai Demokrat di NTT.
“Refleksi ini bertujuan untuk melihat kekuatan dan kelemahan Partai Demokrat dalam konteks Pilpres dan Pileg 2024 kemarin, sekaligus mengkonsolidasi seluruh kader dan pengurus agar tetap bersatu dan solid dalam menghadapi Pilkada dan Pilgub NTT 2024, serta Pilpres dan Pileg 2029 mendatang,” ujar Leonardus Lelo.
Ia juga mengajak seluruh pengurus, kader, dan simpatisan Partai Demokrat di 22 kabupaten/kota untuk terus bersatu dalam upaya membangun Partai Demokrat menuju masa depan yang lebih baik.
“Kita semua memiliki cita-cita bersama yang harus diwujudkan sesuai dengan visi dan misi Partai Demokrat,” tandas Leonardus.
Dengan semangat ini, Partai Demokrat NTT siap melangkah menuju kemenangan dalam Pilkada, Pilgub, serta Pemilu mendatang, dan memperkuat posisinya di tengah masyarakat Nusa Tenggara Timur.***
|
Tidak ada komentar